Sp3-TeL

Sp3-TeL
Aksi Mayday 2013 di Muara Enim

Kamis, 15 Maret 2012

PELATIHAN ICEM MENGENAI SOSIAL DIALOG PADA PERUSAHAAN MULTINASIONAL TAHUN 2012



Hari                             : Selasa – Rabu
Tanggal                       : 13-14 Maret 2012
Tempat                        : Hotel Mirah JL.Pangranggo 9A Bogor
Agenda                       : Seminar dan Pelatihan Sosial Dialog
Penyelenggara             : ICEM/FNV/LO-TCO


Peserta             :
  1. Jakfar Effendi             (Div.Pendidikan FSP2KI)
  2. Rudi BG                     ( Internal Auditor FSP2KI)
  3. Nelson F Saragih         (Div.Kampanye & Propaganda FSP2KI)
  4. M.Ikhsan Prajarani      (SPKT-FSP2KI)
  5. Arian Juni                    (SP-PT.TEL-FSP2KI)

Pelatihan ini dibuka oleh Saipul DP sebagai Ketua ICEM Indonesia Council,sebelum masuk kedalam materi pelatihan para peserta diminta untuk memperkenalkan diri.Dari setiap peserta  diminta juga untuk melakukan Analisa Perusahan Saya dan Analisa Serikat Pekerja saya.
Adapaun materi Pelatihan yang diperoleh selama mengikuti pelatihan mengenai :

  1. Hubungan Perburuhan dan Serikat Buruh di Indonesia disampaikan oleh Saiful DP (ICEM Indonesia Council).
  2. Aktivitas Serikat Buruh di Tempat Kerja disampaikan oleh Kim Keum Soo  (Ketua Dewan Kehormatan Korea labour & Society Institute).
  3. Standart Perburuhan Internasional dan Serikat Buruh  disampaikan oleh Yoon Hyowon (ICEM Project Consultant)
  4. Aspek Hukum : Bagaimana Melindungi dan Mengorganisir Pekerja CAL (Kontrak dan Outsourcing) disampaikan oleh Indah Saptorini (ICEM Project Cordinator).
  5. Aspek Praktek : Bagaimana Melindungi dan Mengorganisir Pekerja CAL (Kontrak & Outsourcing) disampikan oleh Vonny Diananto dari FSPMI.
  6. Peran dan Fungsi Fedreasi Studi kasus Serikat Buruh di Korea disampaikan oleh Yoon Hyowon ( ICEM Project Consultan).


Selain mendapatkan  penjelasan mengenai materi diatas kami seluruh peserta diajak untuk menyaksikan tayangan Video mengenai Gerakan Buruh di Korea.Setelah menyaksikan tayangan video tersebut satu persatu peserta pelatihan diminta memberikan komentar mengenai Gerakan Serikat Buruh di Korea.

Dalam pelatihan tersebut juga dilakukan diskusi kelompok yang dilakukan oleh masing-masing peserta,kemudian setiap kelompok menunjuk ketua dan sekretaris.Ada satu hal yang sangat penting dilakukan oleh pengurus serikat pekerja di tingkat pabrik atau perusahaan, yaitu  untuk dapat mengkampanyekan keterbukaan informasi upah,bahwa upah bukanlah rahasia.Dalam pelatihan tersebut dijelaskan secara detil mengenai standart –standart perburuhan internasional,GlobalCompact Union,OECD Guide,ISO 26000 yang merupakan standart peraturan perburuhan internasional.

Dalam diskusi yang dilakukan oleh peserta,setiap peserta dibagi bebrapa kelompok diskusi,dan setiap peserta harus mempresentasikan hasil diskusi tersebut  dari kelompoknya masing-masing.Dan kepada kelompok lain diberi kesempatan untuk bertanya ataupun memberi  komentar.Adapun yang menjadi topik diskusi kelompok adalah sebagai berikut :

  1. Kekuatan dan Kelemahan Serikat Pekerja/Serikat Buruh Saya
  2. Rencana Tindak Lanjut ; Bagaimana mengaktifkan Serikat Buruh ditempat kerja,Bagaimana Melindungi dan Mengorganisir Pekerja CAL, Bagaimana memperkuat Federasi

Dalam pelatihan dan seminar tersebut diharapkan kepada setiap peserta pelatihan  untuk dapat berperan aktif selama mengikuti pelatihan.Dari setiap materi yang disampaikan di atas setiap peserta diberi kesempatan untuk memberikan pertanyaan dan kompentar kepada nara sumber,dengan demikian terjadi sebuah komunikasi antara peserta dan narasumber hal ini sangat bernilai positif untuk terciptanya suatu komunikasi ataupun dialog,yang implementasinya dapat diterapkan dilapangan oleh peserta sebagai pengurus serikat pekerja/serikat buruh.

Dengan semakin banyak bekal yang diperoleh ,mudah-mudahan semakin dapat meningkatkan Kwalitas dan SDM pengurus serikat pekerja.Kami dari peserta pelatihan utusan FSP2KI mengucapkan terimakasih kepada ; ICEM,FSP2KI ,SPKPD,SP-PT.TEL,dan SPKT Muara Enim,serta pihak perusahaan yang telah memberikan ijin dan dispensasinya pada kami dalam mengikuti pelatihan ini..(MIP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar